SETTING PONSEL ANDROID JADI MOUSE PC / LAPTOP



SETTING PONSEL ANDROID JADI MOUSE PC / LAPTOP

Menjadikan ponsel Android sebagai Mouse untuk mengontrol PC/Laptop.

Cara setting :
1. Download dan instal aplikasinya di ponsel Android.
2. Download dan instal desktop server aplikasinya di PC/Laptop

Disini ada 2 pilihan Aplikasi, gunakan salah satu.
Fungsi utama kedua aplikasi ini sama namun terdapat perbedaan fitur yang disediakan dalam masing2 aplikasi.
Sebagai catatan : 
* Untuk WiFi Mouse, tidak memerlukan server Wifi pihak ketiga alias bisa langsung konek dengan mengaktifkan Hotspot di ponsel  yang difungsikan sebagai mouse.
* WiFi Mouse tidak mendukung koneksi via Bluetooth

* Namun untuk Andro Mouse, memerlukan server Wifi pihak ketiga atau tidak bisa menggunakan Hotspot ponsel Android yang akan difungsikan sebagai mouse.
* Andro Mouse dapat berjalan dengan koneksi Bluetooth

Klik tombol yang tersedia untuk melihat fitur masing2 aplikasi di Google Play Store.

Aplikasi 1 : WiFi Mouse (install di ponsel Android)

WIFI MOUSE DOWNLOAD


Aplikasi 2 : Andro Mouse (install di ponsel Android)

ANDROMOUSE DOWNLOAD






Desktop Server untuk WiFi Mouse (download dan install di PC/Laptop)

MouseServer.exe Windows
=> info lengkap kunjungi official website WiFi Mouse

Desktop Server untuk Andro Mouse (download dan install di PC/Laptop)

AndroMouseServer.zip Windows
=> info lengkap kunjungi official website Andro Mouse

Setelah aplikasi di ponsel dan desktop server terinstal nyalakan koneksi yang diperlukan.
Cara menggunakan koneksi WiFi cukup koneksikan sambungan Wireless/WiFi di PC/Laptop ke Hotspot ponsel Android ataupun Hotspot luar yang tersedia.
Atau gunakan koneksi Bluetooth untuk Andro Mouse jika perangkat PC/Laptop menyediakan fungsi Bluetooth
Lalu jalankan aplikasi dan server untuk mengkonfigurasi koneksinya dan ponsel Android sudah siap digunakan sebagai Mouse.

Komentar